Penginapan di Jalan Pantai Asmara Disemprot Disinfektan
Sektor 8 Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu melakukan penyemprotan disinfektan penginapan di Jalan Pantai Asmara, RT 01/01, Kelurahan Pulau Tidung, Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan.
M encegah penyebaran COVID-19
Perwira Piket Sektor 8 Suku Dinas Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Sugiman mengatakan, penyemprotan menindaklanjuti permintaan Puskesmas Kelurahan Pulau Tidung karena penginapan tersebut digunakan sebagai tempat isolasi mandiri warga terpapar COVID-19.
"Kami mengerahkan tiga personel untuk melakukan disinfeksi homestay itu. Mereka didampingi tim kesehatan setempat," ujarnya, Selasa (2/2).
Tempat Isolasi Mandiri di Pulau Tidung DidisinfeksiSugiman menjelaskan, penyemprotan dimulai dari halaman penginapan, teras, ruang tamu, kamar tidur, dapur, peralatan rumah tangga, toilet hingga lingkungan sekita.
"Petugas kami menghabiskan sebanyak 15 liter cairan disinfektan. Semoga dengan disinfeksi ini bisa mencegah penyebaran COVID-19
," tandasnya.